Jusuf Kalla Ajak Kaum Milenial Bengkulu Makmurkan Masjid

Jusuf Kalla Ajak Kaum Milenial Bengkulu Makmurkan Masjid

\"\"Bengkulu, Bengkuluekspress.com - Wakil Presiden (Wapres) RI Jusuf Kalla (JK) mengajak kaum muda (millenial) lebih giat dan semangat lagi dalam memakmurkan masjid di Bengkulu dan seluruh nusantara.

Hal itu diungkapkannya pada kegiatan silaturahmi dan dialog bersama Wapres RI, Indonesian Islamic Youth Economic Forum (Isyef) Dewan Masjid Indonesia (DMI), di Masjid Baitul Izzah Bengkulu, Minggu (17/2).

Selain itu, Jusuf Kalla juga mengharapkan adanya pemikiran ekstra dari para anggota DMI (Dewan Masjid Indonesia) se-Indonesia, bagaimana maksimalkan pemakmuran masjid dan dimakmurkan oleh masjid.

“Jadi bagaimana masjid bisa memakmurkan jamaahnya, itulah yang menjadi masalah dan ini perlu kita pikirkan bersama, karena ada daerah yang masjidnya luar biasa, tetapi ekonomi masyarakatnya kurang,” ungkapnya Minggu (17/02).

Lanjut Jusuf Kalla, terkait tahun politik saat ini diminta kepada kaum muda DMI yaitu Isyef, untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap kegiatan masjid yang diduga dimanfaatkan untuk berpolitik praktis untuk mendulang suara. \"\"

“Ini juga perlu menjadi perhatian semua, sangat diperbolehkan memakmurkan masjid dengan berbagai kegiatan keagamaan dan diskusi lain, seperti terkait perekonomian berbasis syari’ah. Tapi perlu diwaspadai dan diawasi masjid dijadikan wadah berpolitik untuk berkampanye,” pungkasnya

Dikesempatan sama, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menjelaskan, selama ini pemerintah daerah di Bengkulu, baik provinsi maupun kabupaten/kota telah banyak melaksanakan upaya memakmurkan masjid. Hanya saja, memang masih belum maksimal.

“Ini bisa kita lakukan, memakmuorkan jamaah melalui kegiatan di masjid. Nanti kita bahas lebih lanjut bersama dinas teknis dan para pihak terkait,” kata gubernur. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: